Penulis – Sandra Gisela
BALI, GLOBALONE.ID – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, merasa keputusan wasit merugikan timnya pada pertandingan kontra Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (07/01/2025). Meskipun hasil berakhir imbang, dirinya merasa tidak puas dan tegas akan membawa keputusan wasit M. Erfan Efendi ke PSSI.
“Saya tidak mau komentar wasit, tapi terbukti beberapa kali di pertandingan tadi, keputusan wasit tidak seimbang. Kami akan buat laporan ke PSSI tentang jalannya pertandingan,” ungkap Hodak.
Bojan tidak menyebut apa saja keputusan wasit yang hendak diperkarakan, tetapi secara tegas mengungkapkan ketidakpuasannya terhadap jalannya pertandingan secara umum. Argumen mengenai wasit akan dijelaskan dalam surat yang ditujukan kepada PSSI.
“Jika saya memberitahukan, gaji saya bisa dipotong dan istri saya akan kecewa. Intinya, kami bermain konsisten, tapi beberapa keputusan wasit sulit diterima,” kata pria asal Kroasia tersebut.
Penggawa Persib, Tyronne del Pino, berkomentar bahwa menang melawan Bali United merupakan hal yang cukup sulit, sebab Serdadu Tridatu kerap bermain agresif dan menekan. Terbukti, pada laga tersebut memang Bali United yang mencetak gol terlebih dahulu melalui sundulan Rahmat Arjuna.
“Ini tidak mudah dan mereka adalah tim yang kuat ketika bermain di kandang. Kami memulai laga dengan baik, tetapi sempat kebobolan,” ucap Tyronne.
Usaha Maung Bandung menekan Serdadu Tridatu berbuah manis setelah Yabes Roni diganjar kartu merah usai mendapat akumulasi dua kartu kuning. Gustavo de Franca memanfaatkan kekurangan pemain lawan dengan membobol gawang Bali United di injury time. Menurut Tyronne, hal tersebut menunjukkan bahwa performa Persib Bandung sedang bagus.
“Pada menit-menit terakhir, kami bisa mencetak gol untuk membuat skor jadi imbang. Jadi bagus karena kami tetap menunjukkan performa yang bagus melawan tim yang tangguh,” tuturnya.
Sebagai langkah ke depan, Bojan berharap Persib Bandung mampu mempertahankan posisi puncak klasemen hingga akhir musim, serta mematahkan stigma yang menyatakan juara paruh musim sulit mempertahankan gelarnya.
“Banyak hal yang sebelumnya kami tidak pernah lakukan. Jadi, saya berharap kita akan mencoba untuk back-to-back juara,” imbuhnya.
Dengan hasil pertandingan pada liga tunda pekan ke-12 Liga 1 2024/2025, Persib Bandung berada kokoh di puncak klasemen Liga 1 dengan 39 poin tanpa kekalahan, sementara Bali United ada di posisi keempat dengan 28 poin.***