NUSA DUA, GLOBALONE.ID – Profesional dan Usahawan Katolik Keuskupan Denpasar (Pukat KDPS), Bali akan merayakan Hari Ulang Tahunnya yang pertama pada Rabu, 29 Januari 2025 bertepatan dengan Perayaan Tahun Baru Imlek 2025.
Perayaan HUT Pertama PUKAT ini ditandai dengan Misa Kudus bernuansa Imlek yang dipimpin langsung oleh Mgr. Silvester San, Uskup Keuskupan Denpasar, didampingi oleh Pastor Moderator, Romo Alfons Kolo, Pr dan Romo rekan dari Paroki Maria Bunda Segala Bangsa, Romo Hans,Pr.
Misa Kudus akan diselenggarakan di Hotel Mahogany, Jalan Taman Bali No.1, By Pass Ngurah Rai, Mumbul, Nusa Dua Bali pada Rabu, 29 Januari 2025 pada pukul 17.30 wita.
Ketua Panitia HUT Pukat KDPS dan Perayaan Imlek 2025, Timotius Surya Tirtana mengatakan bahwa persiapan menjelang perayaan sudah 90 persen. Sekitar 150 orang diperkirakan akan hadir pada acara ini. Mereka berasal dari para undangan, para romo, calon anggota Pukat Keuskupan Denpasar, Komunitas Nihauma, para suster dan juga para anggota Pukat Keuskupan Denpasar.

“Kita berharap agar perayaan ulang tahun kali ini membangkitkan selalu semangat pada anggota PUKAT Keuskupan Denpasar untuk terus berkarya dan bersama – sama mewujudkan gereja yang sinodal di Keuskupan Denpasar. Perayaan ini juga mencerminkan semangat kebhinekaan yang hidup dalam gereja kita,” ujar Timotius Surya Tirtana.
Sementara itu Ketua Pukat Keuskupan Denpasar, Paskalis Budy Hartono mengatakan Misa Imlek yang dirangkai dengan Perayaan HUT Pertama ini sebagai ungkapan syukur atas perjalanan mengupayakan kebaikan kesejahteraan bersama (Bonum Commune).
Berbekal rekoleksi Spiritualitas oleh Romo Alfons dan mendengarkan arahan para Penasehat, Pukat KDPS telah melaksanakan kegiatan sharing tentang bio organik bersama Joe Hermanto Hasanusi, Coaching Bisnis bersama Coach Nathan dari Gratyo yang dipimpin Ketua Panitia, Budi Prajitno bagi pemberdayaan usaha anggota dan umat sekaligus sebagai upaya penggalian dana bagi renovasi Gereja St. Petrus Monang Maning.
Pukat KDPS juag mengadakan pelatihan inspirasi usaha bagi 70 umat di Paroki St. Silvester Pecatu yang difasilitasi Romo Alfons selaku Pastor Paroki dengan narasumber Dani Sulistyo, owner Ubud Property dan Paskalis Budy Hartono, owner Traffica Rent a Car yang didukung oleh Bank Mandiri, berbagi literasi keuangan dan fasilitas perbankan.
Komunitas Pukat KDPS juga menghadiri Misa Paus di GBK Jakarta sembari menghasilkan souvenir kipas dan kartu flas BCA edisi khusus Paus.
Pengembangan Pukat ke Paroki-Paroki yang dimotori Anthony Sinaga mulai dari Paroki Negara dengan diadakan literasi jurnalistik dan usaha bagi OMK dan umat dan dilanjutkan penjajagan ke Gianyar dan Singaraja.
Pada perayaan HUT pertama ini secara istimewa akan dilaunching juga Website Pukat KDPS.
PUKAT Denpasar kali ini mendapatkan kesempatan yang baik untuk menyelenggarakan Perayaan HUT Pertama dan Misa Imlek 2025 di Hotel Mahogany. Hotel yang terletak di daerah Mumbul Nusa Dua ini merupakan milik dari Pak Timotius Surya yang juga menjadi Penasehat PUKAT Keuskupan Denpasar yang memberikan keleluasaan bagi PUKAT Denpasar untuk menyelenggarakan event setahun sekali ini.
Hotel Mahogany sendiri menurut kesaksian Michele G yang ditulisnya dalam Trip Advisor menjelaskan bahwa Ia sangat mencintai hotel ini.
“Meski terletak di jalan utama Kuta – Nusa Dua bukan jadi masalah. Staf Hotel sangat ramah. Staf berbuat cukup banyak untuk kami. Ada Bus/mobil antar-jemput ke pantai, belanja dan juga ke restoran. Kamarnya sangat bersih dan sangat bagus. Sarapannya enak. Area kolam renang dan bar sangat indah dan santai. Makanan bar benar-benar luar biasa. Tempat liburan yang sangat menyenangkan,”ujarnya.
Nah, para undangan dan anggota PUKAT Keuskupan Denpasar dapat juga merekomendasikan hotel ini saat tamunya berlibur ke Bali
Usai Misa Imlek acara dilanjutkan dengan ramah tamah yang dijamin pasti seru dan meriah.***igo